The Sims Expansion Pack ‘Ambitions’ hadir untuk menambah pilihan pekerjaan yang bisa dipilih pemain, dalam menjalankan misi-misi di The Sims 3. Expansion pack yang diluncurkan di seluruh dunia pada Juni 2010 ini, barang tentu sudah dinantikan para penggemar yang sejak pertengahan 2009 mulai memainkan The Sims 3.
Sepintas, expansion pack ini mungkin sedikit mirip dengan expansion-pack "Open For Business" pack dalam Sims 2 terdahulu. Selain akan menambah jumlah pilihan pekerjaan bagi Sims, masing-masing pilihan menyediakan informasi, dan kebutuhan skill yang lebih detil. Ini tentu sesuai dengan keinginan Electronic Art yang ingin para pemain bisa merasakan kehidupan virtual lebih dalam.
Sepintas, expansion pack ini mungkin sedikit mirip dengan expansion-pack "Open For Business" pack dalam Sims 2 terdahulu. Selain akan menambah jumlah pilihan pekerjaan bagi Sims, masing-masing pilihan menyediakan informasi, dan kebutuhan skill yang lebih detil. Ini tentu sesuai dengan keinginan Electronic Art yang ingin para pemain bisa merasakan kehidupan virtual lebih dalam.
Karir Baru yang Unik dan Menegangkan
Dalam The Sims Expansion Pack Ambitions, pemain bisa memilih pekerjaan tambahan seperti bergabung dalam regu pemadam kebakaran, menjadi dokter panggilan, arsitek, pengajar, fashion stylish, detektif partikelir, pematung, pemburu hantu, sampai penemu benda-benda aneh. Jika Anda memilih menjadi anggota pemadam kebakaran misalnya, Anda pertama-tama harus menguasai skil meluncur di tiang-tangga, meningkatkan kemampuan memadamkan api, atau melatih kemampuan penyelamatan lain.
Sedang jika Anda memilih Sims bekerja sebagai detektif swasta, Anda akan berjalan menyusuri kota untuk sampai ke TKP, membuntuti tersangka, sampai bergumul dengan penjahat tersebut. Di bagian lain, Anda bisa menjadi seorang ilmuwan yang bekerja menemukan benda-benda aneh, termasuk mesin waktu. Atau Anda juga bisa menjadi seorang pemburu hantu yang bekerja menangkap makhluk-makhluk gaib. Semua ini tentu jadi sisi paling menonjol dari The Sims Expansion Pack Ambitions.
Skill dan Tingkat Kesulitan
Namun, selain menawarkan berbagai varian pekerjaan menarik, The Sims Expansion Pack Ambitions juga menciptakan konsekunsi kebutuhan skill para Sims. Misalnya, Sims harus mampu menguasai skill yang sesuai dengan profesinya, seperti membuat tattoo, atau mencampur ramuan kimia di laboratorium.
Saat berusaha menguasai skill tertentu, tantangan terberat adalah terbenturnya waktu istirahat, bekerja, dan bersosialisasi dengan Sims lain. Ini tentu sudah menjadi kesulitan yang Anda hadapi sejak The Sims (pertama), dan bukan saja muncul khusus muncul pada The Sims Expansion Pack Ambitions. Namun begitu, tingkat pengaturan waktu yang lebih handal dibutuhkan di sini, untuk mencapai Sims yang diinginkan. Sebagai “reward” atas keberhasilan pengaturan waktu tersebut, The Sims Expansion Pack Ambitions menjanjikan pendapatan yang meningkat dengan cepat, melebihi profesi standar.
Secara keseluruhan, meski The Sims 3 bukan menjadi pemenang di genrenya, tetapi tambahan fitur dalam The Sims 3 Ambitions cukup meningkatkan kesenangan dalam bermain. Sehingga, Anda akan lebih merasakan menjalankan kehidupan virtual yang lebih menyenangkan dari sebelumnya.
Best Gameplay
Bagi pecinta The Sims, kesulitan mengatur waktu dalam The Sims Expansion Pack Ambitions, akan jadi tantangan yang menggairahkan. Bagaimana caranya mengatur memberi makan hewan peliharaan saat Sims pergi bekerja? Di sisi lain, kesulitan 10 kali lipat akan dihadapi pemain saat mengontrol seluruh anggota keluarga. Jika memilih Sims menjalankan kerja secara otomatis misalnya, benarkah mode tersebut akan berjalan baik? Bisakah seorang dokter menjalankan pekerjaannya tanpa menimbulkan niat jahat dalam dirinya? Bisakah seorang pemadam kebakaran menyelamatkan korban? Bisakah seorang fashion stylish mendesain pakaian dan penampilan costumernya agar tampil cantik? Semua pertanyaan ini bisa Anda jawab dengan mencoba menginstall The Sims Expansion Pack Ambitions ke PC Anda. Jadi, selamat bermain!
System Requirements
OS: Windows XP (SP2), Vista (SP1)
CPU: 2.0 GHz Pentium 4 or equivalent
RAM: 1 GB RAM XP / 1.5 GB Vista
Hard Drive: 4 GB of free space or more
Video: DirectX 9.0c compatible with Pixel Shader 2.0. Video card must be 128MB or more.
Sound: DirectX 9.0c compatible
Latest version of DirectX 9.0c
0 komentar
Post a Comment